Dokter Gigi Anak Bogor Beserta Biaya Ke Dokter Gigi Anak2021

Cari Dokter Gigi Anak di Bogor? Ingin tahu biaya yang dibutuhkan untuk ke dokter gigi anak?  Silakan dibaca sampai selesai ya.

Dokter Gigi Anak Bogor

Perawatan gigi dapat sejak anak memiliki gigi susu (deciduous teeth). Orang tua juga bisa mulai mengenalkan anak ke dokter gigi saat anak masih berumur 2 tahun. Adapun kunjungan ke dokter gigi bisa dilakukan setiap 6 bulan sekali.

Perawatan pada gigi anak meliputi, fluoridasi, pembersihan plak/ karang gigi, perawatan ortodonti preventif dan interseptif, penambalan gigi, dan pencabutan gigi persistensi.

Untuk sobat Family Life Journey yang Tinggal di Bogor bisa berkunjung ke klinik atau RS dibawah ini untuk memeriksakan gigi anak.



 

Bogor Dental Center

Buat parent yang ingin banget konsultasi dahulu sebelum periksa, Bogor Dental Center cocok nih. Karena tempat ini menyediakan fasilitas konsultasi secara online. Pasien bisa berkonsultasi terlebih dahulu sebelu datang ke lokasi, yaitu Jl. K S Tubun No.Ruko 7 No. 12, RT.05/RW.02, Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.

Selain untuk menangani gigi anak, di tempat ini juga ada dokter gigi umum. Parent juga bisa sekalian memeriksakan gigi bareng si kecil. Jam operasionalnya adalah setiap hari dari pukul 10.00–20.00 WIB. Jika ingin membuat perjanjian sebelumnya, bisa langsung hubungi 0813 3000 1100.

Biaya Dokter Gigi Anak Bogor Dental Center

Sebagai gambaran untuk biayanya, berikut tarif yang dipasang Bogor Dental Center untuk kunjungan ke dokter gigi.

  • Teeth Whitening/perawatan pemutihan gigi 3.000.000
  • Braces Konvensional/ pemasangan behel jenis konvensional 6.000.000
  • Pemutihan gigi dengan veneer komposit 600.000/ gigi
  • Perawatan Saluran Akar Gigi Belakang 300.000
  • Penambalan gigi komposit untuk gigi besar 350.000
  • Penambalan Gigi Sementara 150.000
  • Pembersihan Karang Gigi anak-anak 150.000
  • Pembersihan Karang Gigi dewasa 350.000
  • Konsultasi dokter gigi umum (tatap muka ataupun via chat whatsapp) free

Audy Dental Bogor

Selain ahli dalam urusan perawatan gigi dan mulut, para dokter di sini juga dalam manajemen perilaku anak. Bahkan bisa dikatakan kompeten menangani anak berkebutuhan khusus. Jadi parent tidak perlu khawatir saat mengajak sang buah hati untuk memeriksakan gigi di sini.

Untuk ayah bunda yang ingin langsung berkunjung ke Audy Dental Bogor, silakan langsung datang ke Jl. Pandu Raya No. 145 Tegal Gundil, Bogor. Untuk membuat perjanjian bisa kunjungi website-nya Audy Dental Bogor atau menghubungi Phone: 0251 8342 780 Whatsapp 0813 8880 8686. Jam operasional setiap hari pukul 10.00 – 21.00 WIB.

Dengan berkunjung ke website-nya, ayah bunda juga bisa mengecek biaya untuk berbagai layanan dari audy dental. Baik untuk dewasa maupun anak-anak. Siapa tahu ayah bunda ingin sekalian memeriksakan gigi bareng si kecil :).

Biaya Dokter Gigi Anak Audy Dental Bogor

Mengutip dari laman website Audy Dental Bogor, berikut kisaran biaya perawatan gigi anak:

  • Tambal gigi anak  Rp.400.000- 550.000 per gigi
  • Cabut gigi anak   Rp. 350.000-550.000 per gigi
  • Kids dental cleaning seluruh gigi  Rp. 350.000-450.000

Klikik Afiah Bogor

Klinik Afiah berlokasi di Jl. Ciwaringin No.37, RT.04/RW.03, Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Sekedar informasi tambahan, selain dokter gigi, di Klinik Afiah juga ada dokter umum dan bidan. Jam operasional senin – sabtu pukul 08.00 – 18.00, sedangkan hari minggu, tutup. Jika ingin membuat perjanjian atau konfirmasi jadwal dokter gigi, bisa langsung hubungi (0251) 7547727.

Biaya Merapikan Gigi Gingsul, Renggang, Gigi Berantakan 2021

Biaya Dokter Gigi Anak Klinik Afiah

Sebagai gambaran, berikut rincian biaya untuk beberapa pelayanan di poli gigi:

  • Scaling Kecil Rp.125.000
  • Scaling Sedang Rp.150.000
  • Scaling Besar Rp.175.000
  • Occlusal Adjustment / Griding  Rp.45.000
  • Ginggivectomy  Rp.100.000
  • Ekstraksi Gigi Anak  Rp.100.000
  • Ekstraksi Sisa Akar Permanen Rp.150.000
  • Ekstraksi Gigi Tetap Rp.300.000
  • Penambalan Sementara Rp.120.000
  • Tambah GIC Anak-anak Rp.150.000
  • Cabut Gigi Susu Rp.150.000
  • Cabut Gigi Tetap dengan Penyulit Rp.500.000
  • Cabut Gigi Tetap Rp.250.000

Klinik OMDC Bogor

Klinik OMDC Bogor berlokasi di Jl. Raya Pajajaran No.6, RT.02/RW.05, Bantarjati, Kec. Bogor Utara, Kota Bogor. Klinik ini dikenal dengan dekorasinya yang bagus dan Instagrammable.

Terdapat ayunan yang membuat anak-anak merasa lebih enjoy saat menunggu. Tersedia  jugafree drink corner, yaitu coffe and tea yang bisa dinikmati para pengunjung sambil menunggu panggilan.

Jam operasional setiap hari, buka pukul 10.00 – 21.00 WIB. Untuk pertanyaan atau membuat perjanjian silakan hubungi  0811-1008-873




 

Biaya Dokter Gigi Anak Klinik OMDC Bogor

Sebagai gambaran, berikut biaya ke dokter gigi anak di klinik OMDC Bogor:

  • Service charge  Rp.80.000
  • Konsultasi/biaya dokter  Rp.110.000
  • Penambalan 1 gigi Rp. 599.000
  • Pencabutan 1 gigi  Rp. 614.000

Demikian beberapa dokter gigi anak di Bogor beserta estimasi biayanya yang dirangkum dari berbagai sumber. Semoga artikel ini bermanfaat dan mohon maaf untuk segala kekurangannya.

 

 

 

Scroll to Top