Ingin ajak keluarga untuk melamar pujaan hati? Yuk, intip Teks Lamaran Nikah Calon Mempelai Pria supaya kamu menyampaikan maksud dengan lancar.
Lamaran Pernikahan
Saat seorang pria serius ingin memperistri wanita, ia harus melamar dan meminta pujaan hati dari orang tuanya untuk dijadikan istri.
Kali ini Family Life Journey akan berbagi cerita seputar hal yang perlu dipersiapkan sebelum dan saat proses lamaran.
Seserahan Lamaran Nikah
Setiap daerah memiliki tradisi sendiri dalam tahapan proses pernikahan, termasuk seserahan lamaran nikah. Meskipun sebagian besar mengikuti tradisi, tapi konsep lamaran nikah sendiri bisa dikembalikan kepada yang bersangkutan.
Nah, untuk proses lamaran sebaiknya menyiapkan hal berikut:
- Orang tua/ Tetua yang akan menyampaikan maksud tujuan bersilaturahmi ke rumah wanita. Lebih baiknya membawa keluarga lebih dari satu (jika ada), karena di tahap ini pihak perempuan akan mengenal keluarga dari pihak laki-laki begitupun sebaliknya.
Jika tidak memungkinkan, maka bisa menyesuaikan keadaan.
Apabila si pria ingin menyampaikan maksud tujuan kedatangan (lamaran) tanpa diwakili orang tua, tidak masalah.
- Membawa seserahan berupa uang tunai (persiapan pernikahan), cincin (untuk simbolis saling mengikat/tukar cincin), buket bunga, parcel buah & beberapa buah tangan.
Venue Wedding Outdoor Bogor, Harga Sewa & Paket Pernikahan 2021
Teks Lamaran Nikah Calon Mempelai Pria
Nah, setelah dua hal diatas sudah siap, hal berikutnya yang perlu dipersiapkan adalah teks lamaran nikah calon mempelai pria. Sebagai gambaran, Family Life Journey bantu jabarkan, ya.
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Alhamdulillah, puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan begitu banyak nikmat, salah satunya nikmat sehat. Karena nikmat sehatlah kita dapat bertemu dan saling bersilaturahmi dihari yang berbahagia ini.
Yang saya hormati, Bapak/Ibu……..selaku tuan rumah dan juga keluarga. Perkenalkan nama saya…….. (sebutkan nama) dari (sebutkan alamat). Saya datang bersama keluarga besar dari (sebutkan nama Bapak/Ibu pria yang akan melamar).
Setelah itu, sebut satu persatu nama pihak keluarga pria yang datang sebagai perkenalan.
Terimakasih yang sebesar-besarnya kami ucapkan kepada Bapak/Ibu………yang telah berkenan menerima kehadiran kami sekeluarga dengan baik.
Perkenankanlah saya sebagai wakil dari Bapak/Ibu (nama orang tua pihak laki-laki) untuk menyampaikan perihal maksud dan tujuan kedatangan kami pada siang/malam ini.
Tujuan kedatangan kami, yang pertama adalah untuk bersilaturahmi. Agar saling mengenal lebih dekat satu sama lainnya.
Selain dari pada itu, kami juga ingin menyampaika bahwa putra kami yang bernama………menyukai putri Bapak/Ibu. Dan berniat untuk menjadikannya pendamping hidup.
Apakah putri Bapak/Ibu sudah mempunyai calon suami?
Mendengarkan jawaban dari pihak wanita, jika jawabannya belum, maka dilanjutkan dengan:
Jika memang benar (nama wanita) belum memiliki calon suami, kami dari keluarga Bapak (nama pria) dengan niat tulus bermaksud ingin melamar putri bapak yang bernama (nama wanita) untuk dijadikan istri dari (nama pria). Apakah Bapak/Ibu/nama anak bersedia?
Menunggu jawaban pihak wanita. Jika ya, maka dilanjutkan dengan:
Sebagai wujud ikatan dan keseriusan anak kami (nama pria), kami membawakan ini (berikan seserahan). Mohon agar tidak melihat nilainya, tetapi ini merupakan bentuk niat tulus dari kami untuk melamar anak Bapak/Ibu. Semoga apa yang diniatkan ini mendapat ridho dari Allah SWT, Aamin.
Penutup
Demikian yang dapat kami sampaikan kepada Bapak/Ibu, dan tak lupa kami keluarga besar dari (nama bapak/ibu pihak laki-laki) memohon maaf, jika dalam menyampaikan maksud dan tujuan ini terdapat tutur kata serta tindakan yang kurang berkenan di hati.
Wassalamuallaikum Wr. Wb.
Teks Lamaran Nikah Calon Mempelai Pria di atas merupakan salah satu contoh saja. Pada Prakteknya lamaran pihak pria bisa disesuaikan dengan kondisi, budaya, dan agama pihak pria maupun wanitanya. Setelah selesai pembicaraan resmi, dilanjutkan dengan sesi foto memakaikan cincin dan memberi buket bunga (calon mempelai). Lalu foto orang tua pria menyerahkan seserahan pada orang tua wanita sebagai simbolis.
Demikian Teks Lamaran Nikah Calon Mempelai Pria dan proses seputar lamaran. Semoga bermanfaat!