Distributor Baju Import Murah Tangan Pertama Baju Ala Korea

Informasi distributor baju import murah tangan pertama untuk pebisnis di bidang fashion beserta daftar paket usaha.

Distributor Baju Import Murah Tangan Pertama

Maraknya pecinta drakor (drama korea) di Indonesia membuat sebagian masyarakat menyukai korean style. Ya, berpakaian dengan gaya ala korea dianggap fashionable dan kekinian. Terlebih lagi para pemain drama korea memang dikenal cantik dan tampan.Sehingga apapun yang dipakainya terlihat makin menawan. Tanpa sengaja, gaya pakaian mereka pun telah menyihir para pecinta drakor untuk mengikutinya.

Sayangnya, tidak semua orang adalah sultan yang bisa membeli langsung ke Korea. Nah, hal ini justru bisa jadi ladang potensi cuan untuk kamu yang ingin berbisnis fashion ala korea. Target pasarnya sudah jelas, yaitu para pecinta drakor yang sangat banyak di Indonesia. Bahkan yang bukan pecintra drakor pun tidak menutup kemungkinan akan menyukai fashion ala korea yang kekinian

Berikut informasi distributor baju import murah tangan pertama yang bisa jadi pilihanmu!

 




Afsheena About

Salah satu distributor baju import murah tangan pertama yaitu Afsheena About. Toko baju ini menjual berbagai pakaian dengan fashion ala korea. Ada tunik rajut mix katun import dengan variasi warna yang berbeda, aneka blouse, rajut import mix katun, katun + rompi rajut dan tunik. Semua pakaiannya berukuran all size fit to XXL.

Afsheena About sering berjualan secara live di akun sosial medianya. Harga pakaian import ini bervariasi, mulai dari puluhan ribu hingga ratusan ribu. Live sering diadakan setiap jam 1 siang  dan jam 8 malam. Untuk kamu yang ingin menjadi reseller, akan dapat potongan harga Rp.15.000. Selain itu, jika membeli secara grosir atau perseri, kamu akan mendapatkan potongan Rp.5.000 per pcs.

Special untuk pelanggan yang tinggal di daerah Sumatra, kamu akan mendapatkan gratis ongkir! Di luar Sumatra, ongkir akan menyesuaikan ekspedisi pengiriman yang dipakai. Untuk lihat seperti apa saja koleksi pakaian dari Afsheena About, bisa langsung mengunjungi akun Instagram ataupun Facebook Afsheena About. Pembelian bisa melalui chat admin 0813 5031 4287 atau melalui Shoppe.

Selain untuk baju-baju bergaya fashion ala korea, Afsheena About juga menyediakan produk lokal. Tersedia gamis, pakaian wanita (blouse, tunik, dll), mukena dan lainnya.

Baca juga: Distributor Baju Import Karungan Batam

Arra Butik

Selain Afsheena About, distributor baju import murah tangan pertama selanjutnya adalah Arra Butik. Toko ini menawarkan Paket Usaha Thrift Korean Knitwear dengan pilihan:

  • Paket 20 pcs harga Rp.17.500/pcs = Rp.350.000
  • Paket 50 pcs harga Rp.15.500/pcs = Rp.775.000
  • Paket 100 pcs harga Rp.14.500/pcs = Rp.1.400.000

Harga tersebut merupakan harga promo selama bulan April, yakni dalam rangka menyambut lebaran!!! Harga di atas juga sudah termasuk hangtag dan plastik. Pengiriman dari Bandung dan bisa menggunakan sistem COD. Koleksi pakaian bisa kamu lihat di Instagram Arra Butik.



 

Paket Usaha Thrift ini merupakan baju thrift shop, yaitu baju import yang sudah out session, reject  pabrik dan preloved. Baju import ini merupakan sisa sale dari perusahaan branded di Korea dan jepang yang dikumpulkan satu ball segel di-import ke Indonesia.

Sebelum menjualnya, Arra Butik sudah melakukan sortir, steam uap, pengecekan kualitas, pemasangan hangtag dan packaging. Jadi, pakaian yang kamu terima sudah rapi dan siap jual. Kelebihan dari membeli baju thrift sudah pasti harganya lebih murah. Selain itu, banyak baju branded/ bermerek seperti Uniqlo, HnM, Zara, Gap, Ladies KS, Believe, Ninesixny, dan lain-lain. Untuk informasi lebih lanjut, bisa langsung hubungi 0821 1566 7220.

Yuk, manfaatkan harga promo di Arra Butik, mumpung masih tersedia! Terlebih lagi, menjelang Hari Raya Idul Fitri biasanya para customer akan berburu pakaian. Semoga informasi ini bermanfaat!

Foto: Koleksi Afsheena About

 

Scroll to Top